Thursday, April 13, 2006

Filosofi kopi



Dewi Lestari, Gagas Media, 2006


Prosa Puisi ? Puisi Prosa ? Cerpen ? Puisi ?

18 Karya satu dekade dari Dewi Lestari terangkum dalam buku ini. Filosofi Kopi adalah salah satu judul tulisan tangan tersebut.

Membaca kumpulan cerita pendek karya Dee selama satu dekade (1995-2005) saya merasa refresh. Merasa disegarkan. Layaknya meminum kopi disore hari melepas penat.

Dee memang unik dalam berkarya. Saya merasakan sensasi unik saat membaca Filosofi Kopi (FK). Cerita pendeknya yang ringkas namun padat, cerkas kalau kata Arswendo dalam kata pengantarnya.

Saya meraba-raba, apakah ini masuk dalam prosa ? Atau puisi ? Puisi ? Atau Prosa ? Kadang tidak diantara keduanya, dan kadang masuk kesalah satu diantara keduanya. Disinilah kegenialan Dee dalam meramu untaian kata menjadi sastra.
Layaknya meramu kopi, kopi yang terasa pahit dan manis sekaligus. Kopi yang memberi sensasi tersendiri. Bukan teh, bukan susu. Tetapi Kopi.

Dua kisah favorit saya dalam buku ini adalah 'Filosofi kopi' tentu saja dan kisah 'Sikat gigi'. Mengajari tanpa merasa diajari. Memaknai kembali tentang makna hidup. Makna cinta yang seperti kata Dee adalah pusat dari karya-karyanya. Suatu tema pokok.

Ah, silahkan bacalah buku ini saudara, sambil menikmati kopi di sore hari selepas kerja. Jiwa dan pikiran anda akan tersegarkan kembali.


nyomot gambar dari sini